Kamis, 20 September 2007

Oke, sekarang waktunya untuk mengganti tulisan lagi, ini adalah tugas ketiga kontek tugas dari Mr BR. Tugas ini merupakan rangkuman dari kuliah bersama dengan judul Hak Atas Kekayaan Intelektual (HAKI), tapi lupa deng siapa yang nguliahin, hehehe... Daripada lama-lama baca mending langsuung kita mulai deh, selamat membaca..

Hak Kekayaan Intelektual sudsh sangat lekat dalam kehidupan kita sehari-hari. Akhir-akhir ini contoh kasus yang berkaitan dengan penggunaan hak kekayaan intelektual yaitu kasus NSP Telkomsel, Ring back tone yang digunakan dinilai melanggar wewenang dari pencipta karena pada ring back tone lagu menjadi lebih pendek dan dinilai merusak kreasi pencipta, itu salah satu masalah yang timbul dari karen kurangnya memahami HAKI, disini hal-hal yang berkaitan dengan HAKI lebih lanjut akan kita bahas

Pertama kita uraikan dulu mengenai globalisasi, karena secara tidak langsung, globalisasi juga berpengaruh terhadap HAKI. Globalisasi secara umum dibagi menjadi 3 versi:

1. Versi 1 ( -1800): yaitu era eksplorasi, globalisasi dikuasai oleh negara, globalisasi yang dilakukan yaitu menjelajahi daerah-daerahdi wilayah tertentu. Tujuan utamanya adalah 3G, yaitu Gold, Glory, Gospel. Bagi yang udah belajar sejarah lebih lanjut pasti tahu yang namanya 3G ini dooong

2. Versi 2 (1800-2000): era yang dipegang oleh corporation, yaitu perusahaan. Tentu saja tujuan utamanya adalah keuntungan sebanyak-banyaknya serta memasarkan bisnisnya ke seluruh dunia

3. Versi 3(2000-sekarang): Era individual, sekarang perekonomian banyak dipegang oleh individu yang sukses, contohnya adalah Bill Gates yang dengan Microsoft-nya menguasai pasaran komputer di seluruh dunia.

Dengan semakin terbuka lebarnya globalisasi, maka kitapun harus bisa melindungi hak dan karya cipta kita, karena itu Intelectual Property Rights (Hak kekayaan Intelektual) sangat memegang peranan penting. Keadaanya dilindungi oleh hukum, Perlindungan tersebut dimaksudkan untuk selain daripada diatas juga untuk mengembangkan daya kreai masyarakat, karena bila HAKI sudah dilindungi, maka kita akan terbebas dari perasaan waswas sehingga bisa dengan leluasa menyalurkan kreativitas kita

Dengan perkembangan teknologi sekarang yang makin maju, HAKI menjadi makin penting. Apakah yang dimaksud dengan HAKI itu? HAKI adalah sutu hak monopoliuntuk dapat melindungi investasi serta dapat dialihkan haknya. Yang termasuk dalam HAKI diantaranya adalah Hak Cipta dan Hak Kekayaan Industri

· Yang dimaksud Hak Cipta, yaitu hak memberi izin (yang tidak bisa diambil) untuk mengumumkan dan memperbanyak suatu karya cipta

· Hak Kekayaan Industri, berupa hak-hak yang berkaitan dengan industri, misalnya: paten, merek, desain industri, rahasia dagang, dll

Perbedaan antara Hak Cipta dan Hak Paten adalah Hak Cipta umumnya bersifat lebih umum, bisa diterapkan dalam segala hal, serta dlam mengumumkan hak cipta tidak perlu melakukan regristasi. Hak Paten khusus hanya dalam bidang teknologi, untuk mendapatkannya pun perlu regristasi

Hak cipta merupakan moral rights, berbeda dengan copy rights, hak cipta bersifat memberi pengakuan terhadap karya, akrya merupakan refleksi cerminan pribadi dari si pembuat, sehingga tidak boleh seenaknya diubah. Walaupun hak cipta dialihkan, moral rights masih tetap berlaku da melekat Di Amerika, Hak Cipta lebih bersifat ke Economic Rights, atau dengan kata lain memberi perlindungan ekonomi. Setelah diumumkan, biasanya Hak Cipta akan tetap ada pada penciptanya selama si penciptanya masih hidup, bila si pencipta sudah meninggal, maka hak cipta akan bertahan selama50 tahun, setelah itu Hak Cipta harus diperbaruhi.

Hal-hal apa sajakah yang dilindungi oleh undang-undang mengenai hak cipta? Banyak sekali, hal terbaru yang dilindungi oleh Undang-Undang yaitu mengenai database serta hasil karya lain dari hasil pengalih-wujudan, seperti kopian presentasi, dll.

Yang penting lagi dari masalah Hak Cipta adalah fair use, yaitu kebolehan menggunakan copy rights tanpa izin akan tetapi hanya sebatas Pda tujuan non-komersial dan tidak mengakibatkan perubahan pasar secara signifikan. Contoh dari fair use ini contohnya penggunaan untuk pendidikan. Nah jadi kita bisa sedikit berlega neh, kan kita tiap hari biasanya pake produk bajakan kan, tapi gak papa selagi masih digunakan untuk pendidikan, tapi ya diusahakan dong pake produk yang asli, kan kasihan yang buat kalo produknya dibajak semua

Itu tadi adalah sedikit uraian mengenai HAKI, semoga setelah membaca ini kita bisa lebih memahami mengenai hukum, da meningkatkan kesadaran kita, Saya ucapkan juga selamat berpuasa bagi anda yang menjalankannya, dan usahakan gunakan produk legal, OKE!!!!

Sabtu, 15 September 2007

kontek2

Tugas Konsep Teknologi Bab 2 (Pembuatan Keputusan)

Yap, ini tugas kedua gue yang kubuat di blog gua, tugas iini aku tulis bareng ama temen satu kelompok, tugasnya berupa permasalahan polisi tidur, ini kalo mau baca silahkan

Permasalahan
Jalan Ganesha terletak di kawasan ITB yang kian hari kian ramai dengan mahasiswanya. Nah, jalan ini sering digunakan mahasiswa untuk menyeberang dari kampus menuju ke tempat ibadah dan tempat makan. Karena itulah muncul pemikiran untuk membuat polisi tidur demi mengurangi risiko kecelakaan di jalan ini. Ada banyak yang pro dan kontra terhadap rencana ini. Di sini kami mencoba menganalisis perlu tidaknya polisi tidur tersebut.


Secara Utilitarianisme
Alalisis keuntungan bila ada polisi tidur:
a) Lebih aman untuk mahasiswa
b) Mengurangi kepadatan lahan parkir karena semakin banyak orang beralih untuk berjalan kaki
c) Tingkat kecelakaan akan berkurang
d) Mahasiswa dapat lebih mudah menyeberang

Analisis kerugian bila ada polisi tidur:
e) Kemacetan di jalan Ganesha akan meningkat
f) Kendaraan lebih mudah rusak
g) Civitas ITB, khususnya dosen, akan terganggu ketepatan waktunya
h) Angkot sulit masuk ke jalan Ganesha

Dari analisis keuntungan dan kerugian ini, kami membuat hipotesis fungsi kebahagiaan…

Fungsi kebahagiaan = (poin a)(kepentingan) + (poin b)(kepentingan) +(poin c)(kepentingan) +(poin d)(kepentingan) - (poin e)(kepentingan) – (poin f)(kepentingan) - (poin g)(kepentingan) - (poin h)(kepentingan)


Setelah diaplikasikan kepada masyarakat, persamaannya menjadi:
Fungsi kebahagiaan = (8)(8) + (4)(7) + (10)(3) + (9)(4) – (7)(9) - (5)(5) – (8)(6) – (8)(8)
= -12 (jangan dilakukan!)

Secara Ethical Egoism
Sebagai mahasiswa, kami sepakat tidak setuju dengan dibuatnya polisi tidur di jalan Ganesha, karena kami sangat tergantung dengan akses angkutan kota untuk mencapai kampus. Dan untuk kepentingan Dosen yang umumnya membawa kendaraan, agar tidak telat dalam mengajar. Lagipula selama ini tingkat kecelakaan dan kecepatan kendaraan di jalan Ganesha cukup rendah, sehingga polisi tidur tidak begitu diperlukan.

Kesimpulan
Kami telah menganalisis dengan metode Utilitarianisme dan ethical egoism. Dan hasil yang kami dapatkan konvergen, yaitu bahwa sebaiknya pembuatan polisi tidur di jalan Ganesha tidak dilaksanakan.
Anggota kelompok:
1. Ardianto Satriawan (16507254)
2. Andika Pratama (16507014)
3. M. Zamroni (16507242)
4. Martin Sirait (16507338)
5. Zaki Mujahid (16507158)

Yang diatas tadi anggota kelompok gue, yah moga2 pak BR liat tugas yamg kami kerjakan ini, dan semoga tulisan ini bermanfaat bagi pembaca, makasih

Sabtu, 01 September 2007

Kontek

Di sini saya mau ngasih tulisan ilmiah nih. Saya dapet tugas dari dosen kontek Pak BR, nah saya mau ngisi tugasnya disini aja biar yang liat blog ini bisa dapet ilmu juga.

Tugas pertama: Bedanya teknik dan teknologi
Apa ya??? Bingung juga jawabnya, tapi kalo masih bingung coba aja kita buat suatu contoh, misalnya teknik industri dan teknologi industri, udah kerasa belum bedanya? Pasti udah donk, jadi gini teknik definisinya mungkin lebih kearah penerapan, kalau teknologi berhubungan sama ilmu yang berkaitan, kalo masih bingung lagi gini, walaupun teknik dan teknologi itu hampir sama tapi mungkin teknologi mempunyai cakupan yang lebih luas lagi karena juga mencakup berbagai disiplin ilmu, sedangkan teknik mungkin hanya sebatas penerapan.

Tugas kedua: Nyebutin hal hal yang berhubungan dengan teknologi dalam dunia cerita, musik, dan film.

Kalo film:
Titanic, alasannya karena film itu menceritakan tenggelamnya sutu kapal yang oleh pembuatnya diklaim tidak akan tenggelam,
Apollo 13, alasannya karena film ini menceritakan misi perjalanan luar angkasa ke bulan dengan pesawat canggih
The Fast And The Furioust, alasannya film ini menceritakan tentang balapan, tapi yang diceritakan bukan hanya aspek balapannya aja, tapi juga menceritakan tentang teknologi buat modifikasi mobil juga

Kalo lirik lagu:
Bis sekolah, alasannya karena menceritakan teknologi transportasi yang setia mengantar kita ke sekolah buat menuntut ilmu
Pesawatku (lagunya Memes), alasannya menceritakan hayalan tentang pesawat yang bisa terbang ke bulan
SMS, ini lagu lucu, karena isinya nyeritain soal pasangan yang ribut gara2 ada SMS yang gak jelas.

Kalo cerita:
Komik Detektif Conan, yang ini pasti semua udah pada tau. Kebanyakan isinya selain pemecahan kasus, juga penuh dengan ide2 yang unik2 tentang alat2 aneh buatan si professor buat Bantu si detektif
Digital Fortress, karya Dan Brown, belom sempet baca sih, tapi critanya mengenai suatu kode kode yang bahkan tidak bisa dipecahkan NSA
Lost In Teleporter, karangan Tria Barmawi, menceritakan sekelumit kisah tentang teleporter, alat transportasi canggih abad 22


Tugas ketiga: bikin asal usul teknologi di sekitar kita
Saya mau ngasih contoh tentang telepon aja, jadi gini awalnya, kan jaman dulu kalo mau komunikasi kan susah, harus jalan ke suatu tempat lalu baru bisa ngobrol, kalo jaraknya lumayan jauh paling lewat surat, itu aja lama nyampenya, belum nunggu balesannya, seiring zaman, ditemukan teknologi telegram dan udah mulai dibuat jaringan tapi pesan yang bisa disampaikan cuma terbatas aja, karma itu Alexander Graham Bell mencoba buat alat telpon, walaupun masih sederhana tapi makin berkembang pesat, dulu telepon harus pake operator dulu, sekarang udah makin canggih, ga perlu operator, bisa tanpa kabel, and banyak lagi kegunaan lain